Semangat Kebersamaan dalam Kegiatan Jalan Sehat Gugus 4 Kecamatan Jatibanteng
Dalam rangka mengisi kegiatan tengah semester ganjil tahun pelajaran 2025/2026, SD Negeri 4 Semambung bersama sekolah-sekolah lain di Gugus 4 Kecamatan Jatibanteng menggelar kegiatan Jalan Sehat Antar Sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan pada 10 Oktober 2025 dan berlangsung meriah dengan penuh semangat kebersamaan.
Peserta kegiatan meliputi seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan dari sekolah-sekolah yang tergabung dalam Gugus 4. Titik start dan finish berada di halaman SDN 2 Semambung, dengan rute yang melintasi area sekitar desa sehingga para peserta dapat menikmati suasana pagi yang segar dan penuh keakraban.
Kegiatan jalan sehat ini tidak hanya bertujuan untuk menyehatkan tubuh, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antar sekolah dalam gugus. Selain jalan sehat, panitia juga menyiapkan beragam doorprize menarik yang menambah antusiasme peserta, mulai dari siswa hingga para guru.
Kegiatan berlangsung lancar dan penuh keceriaan. Para siswa terlihat gembira, para guru bersemangat, dan suasana kebersamaan begitu terasa di sepanjang perjalanan.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan hubungan antar sekolah di Gugus 4 Kecamatan Jatibanteng semakin erat, serta menjadi inspirasi untuk terus mengadakan kegiatan positif yang bermanfaat bagi seluruh warga sekolah.
Terima Kasih!